Demikian dikatakan oleh Bupati dalam sambutannya saat akan melepas keberangkatan gerak jalan HUT Pol PP ke 60 di pendopo Parasamya, Jumat (26/3). Acara ini diikuti ribuan peserta yakni kalangan PNS di dinas/Instansi Bantul, serta masyarakat umum.
Dalam menegakkan ketertiban memang diperlukan sikap tegas karena itu memang pekerjaan Sat Pol PP, diharapkan kedepan bisa lebih profesional lagi kata Bupati.
Sementara itu dalam gerak jalan yang menempuh jarak sekitar 5 kilometer di seputar kota Bantul berlangsung meriah. Para peserta juga mendapatkan hiburan dari penyanyi band dan dangdut. Hadiah banyak disediakan untuk acara gerak jalan ini seperti motor, TV berwarna, HP, Kulkas, magic jar, kipas angin dan lain sebagainya. Sedangkan undian 2 sepeda motor Yamaha jatuh pada Yuni Astuti asal Jetis bantul serta Wahid dari Kantor Bappeda Bantul. (nurcholis)