Seusai peresmian, dilanjutkan pentas seni wayang kulit semalam suntuk bersama dalang Ki Udreko HS diawali dengan penyerahan wayang tokoh semar dari Kadinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul Drs Suyoto HS MSi MMA kepada Ki Dalang. Kesempatan peresmian tersebut, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantul Ny Hj Ida Idham Samawi memotong tumpeng selamatan peresmian yang kemudian diserahkan kepada panitia pemban gunan cor blok jalan Pedukuhan Manding. Pembangunan cor blok jalan yang diresmikan ini, berada di lima RT se Pedukuhan Manding Sabdodadi Bantul, kata Jumakir, panitia pembangunan cor blok jalan.
Mewakili Bupati Drs HM Idham Samawi, Kadinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul Drs Suyoto HS MSi MMA dalam sambutannya antara lain menandaskan bahwa Pemkab Bantul menyambut baik selesainya pembangunan cor blok jalan di 5 RT wilayah pedukuhan Manding Sabdodadi Bantul. Selain makin memperlancar lalulintas dengan wilayah lainnya, dengan selesainya pembangunan cor blok jalan terebut akan sangat bermanfaat untuk makin meningkatkan perekonomian kawasan Manding yang sangat dikenal dengan kerajinan kulit tersebut. Ungkapan senada juga dikemukakan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bantul saat menyampaikan sambutannya.
Sedangkan dilaksanakannya pentas seni wayang kulit senmalam suntuk, baik Kadinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul maupun Ketua TP PKK Ny Hj Ida Idham Samawi, juga menyatakan salut. Karena bagaimanapun, hal ini berarti juga ikut nguri-uri atau melestarikan budaya seni yang adiluhung. Pemkab Bantul sangat menyambut baik langkah tersebut, kata Kadinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bantul Drs Suyoto HS Msi MMA. ( Sus ). (sus)