•  31 Desember 2009
  •    
  •  982
225 Anggota PPS Dilantik
Sebanyak 225 orang anggota Panitia Pemilihan Desa (PPS) Kabupaten Bantul dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bantul, Kamis (31/12).

Sekretaris KPU Drs. Saroyo Heryanto dalam laporannya mengatakan anggota PPS tersebut merupakan hasil penyaringan pada 26 Nopember 2009 dari 229 pendaftar. Tiap desa diambil tiga wakil dan akan bertugas selama 6 bulan bila pilkada cuma satu putaran dan 8 bulan bila dua putaran terhitung mulai tanggal 2 januari 2010.

Ketua KPU Bantul Budi Wiryawan dalam sambutan pelantikan berpesan agar semua anggota bekerja dengan sebaik-baiknya dan menjaga jarak dengan kepentingan politik. Kondisi kondusif yang telah berjalan selama pelaksanaan Pilleg dan Pilpres harus tetap dipertahankan. Disamping itu juga tetap menjalin kerjasama perangkat desa dan kecamatan untuk kelancaran pendataan. Kredibilitas anda dalam kelancaran pelaksanaan Pilkada 2010 dipertaruhkan.

Bupati Bantul dalam sambutan tertulis yang dibacakan Wakil Bupati bantul Drs. Sumarno, Prs. mengatakan Pilkada merupakan kegiatan yang tidak jauh berbeda dengan Pilleg maupun Pilpres, yang membedakan hanya sekala nasional dan daerah. Kalau dalam Pemilu yang besar bisa sukses apalagi hanya daerah harus jauh lebih baik. Untuk itu Pemkab Bantul akan selalu membantu kelancaran pelaksanaannya agar berjalan sukses sejak pendataan, waktu pelaksanaan dan setelah pelaksanaan selesai. (mwd)