•  28 Desember 2009
  •    
  •  405
Lebih dari 10.000 ikuti Senam Massal pada Peringatan Hari Ibu 2009 di Bantul
Tim Penggerak (TP) PKK Desa Trirenggo Bantul memperingati Hari Ibu 2009 dengan mengadakan senam bertajuk Gempita Senam Massal di Lapangan Trirenggo, Minggu (27/12). Acara tersebut dibuka oleh Ketua TP PKK`Kabupaten Bantul Hj. Ida Idham Samawi dan Wakil Bupati Bantul Drs. Sumarno. Prs.

Senam massal yang diikuti lebih dari 10.000 tersebut dipandu tiga sanggar senam yakni Sanggar Seni Palupi dari Sudimoro Sewon, Sanggar Seni Kartini dari Krandohan Bantul dan Sangar Seni Safira dari Palbapang Bantul. Kegiatan senam juga kian meriah dengan tampilnya hiburan musik organ tunggal dengan penyanyi-penyanyi muda yang atraktif menyanyikan lagu dangdut dan diikuti goyangan ibu-ibu muda peserta senam. Selain itu 2 unit sepeda motor dan puluhan hadiah hiburan berupa alat-alat elektonik hingga peralatan rumah tangga disediakan bagi peserta yang beruntung..

Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Bantul Hj. Ida Idham Samawi dalam sambutan pembukaan mengatakan kaum ibu harus ikut mengambil peran dalam pembangunan dengan memberikan pendidikan anak yang baik. Momen hari ibu merupakan salah satu evaluasi bagi semua ibu dalam mencerdaskan bangsa. "Dengan momen hari ibu, maka introspeksi peran ibu harus lebih ditingkatkan dalam mendidik anak menjadi orang yang cerdas, berakhlak mulia dan berbudi pekerti luhur. Mendidik anak dengan baik juga sebagai wujud dari kaum ibu dalam mengisi pembangunan" kata Ida.

Sedangkan ketua panitia Murtini, Amd. dalam laporannya menjelaskan kegiatan ini dilatarbelakangi oleh betapa besarnya peran kaum ibu dalam kehidupan kita. Sebab seorang ibu mulai melahirkan, merawat hinga mendidik seorang anak dengan penuh kasihsayang. Diberbagai sektor kehidupan mulai kesehatan, pendidikan hingga pemerintahan seorang ibu juga berperan. "Melihat betapa pentingnya peran seorang ibu, maka acara ini kami dedikasikan bagi kaum ibu di Bantul atas`jasanya-jasanya yang tiada terkira" katanya. (Mwd)