•  03 September 2024
  •    
  •  173
Warga Paker Gelar Pentas dan Kirab Budaya Merti Dusun

Pentas dan Kirab Budaya Merti Dusun diselenggarakan di Dusun Paker, Mulyodadi, Bambanglipuro, Bantul pada Minggu (1/9/2024). Acara ini berlangsung meriah dan penuh warna, mencerminkan semangat gotong royong dan kebersamaan masyarakat setempat.

Ketua Panitia, AKBP Bartholomeus Muryanto, menyampaikan apresiasi yang mendalam kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya acara ini. 

“Merti dusun merupakan tradisi penting yang berkaitan dengan membersihkan diri dan lingkungan untuk mencapai kehidupan yang lebih baik. Kami berharap acara ini dapat terus dilestarikan dan dilaksanakan pada tahun-tahun mendatang,” ucapnya.

Sementara itu, Bupati Bantul Abdul Halim Muslih, memberikan dukungan penuh terhadap kegiatan tersebut. 

“Pemerintah Kabupaten Bantul sangat senang dan bangga melihat kerukunan warga Paker dalam mewujudkan pembangunan di wilayah mereka. Selamat merti dusun, semoga masyarakat Paker semakin maju dan sejahtera,”ungkap Halim.

Puncak acara ditandai dengan pelepasan Kirab Bergada Rakyat yang dilakukan oleh Bupati Bantul. Kirab ini dimeriahkan dengan iringan tembang macapar dan reronceng gurit prasojo, yang menambah kekayaan budaya dalam acara tersebut. Tidak ketinggalan, pentas Reog Mudo Prakoso turut menambah kemeriahan, menarik perhatian dan apresiasi dari para tamu serta masyarakat yang hadir.

Acara ini tidak hanya merayakan tradisi budaya, tetapi juga memperkuat ikatan sosial dan kebersamaan dalam masyarakat Dusun Paker, menegaskan komitmen mereka untuk menjaga dan meneruskan warisan budaya. (Syf)