•  02 April 2024
  •    
  •  824
MTQ KORPRI Tahun 2024 Resmi Ditutup

Rangkaian acara Lomba MTQ KORPRI Tahun 2024 yang dilaksanakan sejak tanggal 21 hingga 27 Maret 2024 telah selesai dilaksanakan. Kompetisi bagi lingkungan ASN Pemerintah Kabupaten Bantul ini diikuti oleh 144 orang peserta yang merupakan perwakilan dari OPD dan anggota KORPRI di Kabupaten Bantul resmi ditutup, Kamis (28/03/2024) di Pendopo Manggala Parasamya.

Dalam sambutan Bupati Bantul yang disampaikan oleh Asisten Administrasi Umum, Ir. Pulung Haryadi, M.Sc., pelaksanaan MTQ memiliki makna yang sangat penting dan sarat dengan nilai-nilai sakral yang perlu kita ambil dan renungkan dalam kehidupan dan ketugasan kita sehari-hari. 

“Lomba MTQ ini bukan semata tentang perlombaan dalam menghafal atau mengucapkan ayat-ayat suci al-quran, namun lebih dari itu, lomba ini adalah bentuk penghargaan dan penghormatan terhadap keagungan Al-Quran sebagai pedoman hidup kita,” sebut Pulung. 

Selain itu, menurutnya kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran spiritual tentang arti pentingnya ajaran Al-Qur’an yang harus kita jadikan sebagai motivasi dasar dalam membangun kepribadian diri yang profesional dalam melaksanakan tugas memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Mari kita jadikan tidak hanya sekedar ajang untuk mengukir prestasi semata melainkan lebih dari pada itu, sebagai sarana perekat rasa kebersamaan nilai-nilai islami dalam rangka menyongsong pembangunan untuk mewujudkan masyarakat Bantul yang harmonis, sejahtera, dan berkeadilan,” tegasnya. (Ans)